Pada kali ini saya akan memberitahukan cara untuk redirect link/URL dari suatu blog ke Blog yang lain.
Cara ini cukup berguna bagi kalian yang misalkan memiliki blog baru dan ingin mengarahkan linknya langsung dari blog lama ke blog baru secara otomatis.
Sehingga cara ini bisa menjadi salah satu solusi bagi kalian yang takut kehilangan visitor, karena memiliki blog baru.
Tetapi cara ini berbeda dengan upgrade costum domain, walau berbeda url upgrade costum domain akan langsung teredirect ke url/link barunya karena masih satu blog, tetapi ini tidak.
Blog benar-benar terpisah sehingga perlu memasukkan kode agar blog lama bisa langsung teredirect ke blog yang lain nya/blog baru.
Jika kalian mencari bagaimana caranya mengalihkan link dari post ke post lain dalam satu blog bisa dibaca di salah satu artikel saya, yaitu:
Oke kalau begitu langsung saja kita ke topik pembahasan, yuk simak!
Cara Melakukan Redirect Link Blog ke Blog Lain
- Masuk ke Dashboard Blogger
- Masuk ke Tema > Edit HTML
- Copy kode di bawah ini
<meta content='5;url=http://www.situsatom.com/' http-equiv='refresh'/>
- Pastekan setelah kode <head> (Head Section)
- Selesai
Note:
- Angka "5" merupakan jeda waktu (dalam detik) untuk redirect ke situs yang dituju
- Ganti "http://www.situsatom.com/" dengan url blog yang anda tuju
Maka kita telah selesai melakukan redirect link blog ke blog lain, sebagai contoh kalian bisa membuka url Safelinkatom.blogspot.com, maka akan teredirect ke blog ini yaitu situsatom.com.
Selamat Mencoba :)
Ternyata artikel bisa di redirect ya mas? Mohon maaf mau tanya lagih...saya pernah ganti domain dari duniaawam.xyz ke duniaawam.com tapi domain lama akan segera expired sementara ada postingan dan punya traffic dari web lama ke web baru. Setelah domain lama habis apakah artikel web baru bisa naik ke page one menggantikan artikel di web lama? Terimakasih
ردحذفBisa, tapi perlu waktu dan terus lakukan optimasi, karena dengan semakin gencarnya melakukan optimasi maka search engine akan lebih cepat mengenali persamaan dari domain yang baru dan domain yang lama
حذفmaaf mas nanya , bagaimana redirectnya ketika klik postingan di beranda aja?
ردحذفjadi saya ada 2 blog , blog kedua ketika postingannya di klik lgsg menuju blog kesatu? bagaimana caranya
kalau ingin begitu, mudah saja hanya dengan melakukan feed di blog ke 1 untuk blog ke dua.
حذفإرسال تعليق